Jakarta – Humas : “Kesuksesan itu, bukanlah apa yang bisa kita raih saat ini, akan tetapi apa yang bisa diwujudkan oleh putra-putri kita di masa yang akan datang karena apa yang kita raih saat ini sesungguhnya bukanlah kesuksesan kita, melainkan kesuksesan orang tua kita.”
Hal ini disampaikan Ketua Mahkamah Agung, Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. selaku Pelindung Dharmayukti Karini Mahkamah Agung, dalam acara Penyerahan Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) Dharmayukti Karini Mahkamah Agung RI berlangsung pada Kamis, 13 Juli 2023 di lantai 2 Gedung Tower Mahkamah Agung.
Lebih lanjut, Ketua MA mengatakan, setiap anak harus memiliki cita-cita yang tinggi dan tugas kita sebagai orang tua harus memberikan fasilitas serta dorongan agar mereka mampu mewujudkan cita-citanya.
“Kesuksesan tidak seperti hujan yang jatuh dari langit, melainkan seperti emas yang harus terlebih dulu ditambang, kemudian diolah dan ditempa hingga menjadi sebuah perhiasan yang menarik. Begitupun pada saat kita mendambakan kesuksesan pada putra putri kita. Perlu adanya upaya dan ikhtiar yang dilakukan agar mereka mampu mewujudkan apa yang dicita-citakannya. Salah satu bentuk ikhtiarnya adalah dengan memberikan beasiswa bagi pendidikan mereka seperti yang kita lakukan saat ini,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama Ketua Umum Dharmayukti Karini Mahkamah Agung, Hj. Budi Utami Syarifudin dalam sambutannya menyampaikan, sesuai tema yang ditetapkan dalam acara penyerahan Bantuan Dana Beasiswa ini, yaitu “DENGAN BANTUAN DANA BEASISWA (BDBS) DHARMAYUKTI KARINI KONSITEN BANTU WARGA PERADILAN MERAIH SUKSES” maka bantuan dana beasiswa ini diharapkan mampu mendorong putra putri warga peradilan untuk dapat meraih cita-citanya setinggi mungkin, karena kesuksesan mereka di masa yang akan datang akan ditentukan dari kualitas pendidikan, moral, dan keteladanan yang kita tanamkan kepada mereka saat ini.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pengurus dan Anggota Dharmayukti Karini serta Warga Peradilan di seluruh Indonesia yang telah berkontribusi dalam pemberian dana beasiswa ini.
Adapun jumlah penerima beasiswa tahun ini sebanyak 571 orang, dibandingkan tahun lalu, terdapat kenaikan sebanyak 57 orang.
Hadir pada acara tersebut, Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial, para Ketua Kamar serta Pengurus Pusat Dharmayukti Karini Mahkamah Agung. (enk/PN/photo:alf).
Berita Badilum
Dirjen Badilum berkunjung Dan Berdiskusi Dengan Hakim Dan Pegawai Di Pengadilan Negeri Bangkinang
dirjen Badilum H. Bambang Myanto, S.h., M.h. Berkunjung Ke Kabupaten Kampar, Provinsi Riau Dan Berdiskusi Tentang Pelayanan Dengan Jajaran Pengadilan Negeri Bangkinang Pada Hari jumat, April 2025. beliau disambut Oleh Ketua Pn Bangkinang, Soni Nugraha, S.h., M.h dan Wakil Ketua Pn Bangkinang, Hendri Sumardi, S.h., M.h beserta Hakim Dan Pegawai. kunjungan Dirjen Badilum Ini Dalam Rangka Pembinaan Terkait peningkatan Integritas, Serta Memberi ...Bimbingan Teknis Layanan Hukum Bagi Penyandang Disabilitas Tahun 2025
direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Melaksanakan Bimbingan Teknis Layanan Hukum Bagi Penyandang Disabilitas Tahun 2025 Dari Tanggal 23 April 2025 Sampai Dengan 25 April 2025 Di Balikpapan. Kegiatan Ini Diikuti Oleh 30 Peserta Yang Terdiri Dari Ketua Pengadilan Negeri, Sekretaris Pengadilan Tinggi, Sekretaris Pengadilan Negeri, Perwakilan Dari Kejaksaan Negeri, Dan Perwakilan Dari Pos Bantuan Hukum Baik Yang Mengikuti Secara Luring ...Ketua Mahkamah Agung Ri Kembali Ingatkan Pentingnya Integritas Dalam Wisuda Purnabakti Ketua Pengadilan Tinggi Padang, H. Ade Komarudin, S.h., M.hum.
ketua Pengadilan Tinggi Padang h. Ade Komarudin, S.h., M.hum. Memasuki Masa Pensiun Dan Dilepas Para Pimpinan Mahkamah Agung Ri, Hakim Tinggi Dan Pimpinan Peradilan Umum Se-wilayah Provinsi Sumatera Barat. Wisuda Purnabakti Dilangsungkan Di pengadilan Tinggi Padang Pada Hari rabu, 23 April 2025. wisuda Purnabakti Ketua Pengadilan Tinggi Padang Ini Dipimpin Langsung Oleh Ketua Mahkamah Agung Ri. Y.m., Prof. Dr. H. Sunarto, S.h., ...
Pengumuman Badilum
Undangan Pertemuan Rutin Dan Sarasehan Interaktif Badan Peradilan Umum (perisai Badilum) Episode Ke - 6
...Perubahan Jadwal Sosialisasi Lembar Asesmen Aplikasi Ampuh Dan Penilaian Cctv Ptsp Pengadilan Negeri
...Undangan Pertemuan Rutin Dan Sarasehan Interaktif Badan Peradilan Umum (perisai Badilum) Episode Ke-6. Hari Rabu, 30 April 2025
...Pengiriman Petikan Dan Salinan Keputusan Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Tentang Promosi Dan Mutasi Hakim Pengadilan Tinggi Dan Ketua, Wakil Ketua Serta Hakim Pengadilan Negeri Di Lingkungan Peradilan Umum
...Pengiriman Surat Keputusan Penyesuaian Tunjangan Jabatan Panitera Muda, Panitera Pengganti, Jurusita Dan Jurusita Pengganti Pengadilan Negeri
...